DEMO BURUH DI SEMARANG
Selasa 30 Oktober 2012
SEMARANG, suaramerdeka.com - Ratusan buruh yang tergabung dalam DPD Serikat Pekerja Nasional (SPN) Jateng dan Aliansi Gerakan Buruh Berjuang (Gerbang) Jateng menggelar unjuk rasa untuk mengamankan Upah Minimum Kota (UMK) Semarang 2013 di depan kantor DPRD Jateng, Jl Pahlawan, Semarang, Selasa (30).
Demo itu digelar untuk menyikapi dugaan intervensi pihak tertentu yang menghendaki usulan UMK Semarang sebesar Rp 1.209.100 dari Pelaksana tugas (Plt) Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi supaya diturunkan.
Pendemo beranggapan upah yang diusulkan Plt Wali Kota Semarang itu sudah sesuai dengan Permenakertrans Nomor 13/ 2012 tentang Komponen dan Pelaksanaan Tahapan Pencapaian Kebutuhan Hidup Layak (KHL). Karena itu, mereka menolak upaya penurunan upah minimum yang telah diusulkan Plt Wali Kota ke Dewan Pengupahan Jateng.
Ketua DPC Serikat Pekerja Kimia Energi Pertambangan Minyak Gas Bumi dan Umum, Ahmad Zaenudin menegaskan, demo ini merupakan bentuk pengawasan dan pengawalan terhadap UMK Semarang. "Hasil pantauan kami, terdapat mafia upah yang menginginkan UMK Semarang ditetapkan tak sesuai usulan Plt Wali Kota. Yang jelas, mafia itu dari Pemprov Jateng," katanya
di sela-sela demo tersebut. Pihaknya siap melawan segala upaya penurunan angka usulan UMK Semarang. Massa juga menolak upaya untuk mengembalikan angka usulan UMK ke Plt Wali Kota. Selain itu, DPRD Jateng didesak agar mendukung tuntutan buruh.
Menurut Zaenudin, usulan UMK Semarang itu sudah melalui mekanisme yang benar. Sebab, hasil survei KHL Dewan Pengupahan Kota Semarang per bulan September lalu sebesar Rp 1.229.077 dan prediksi Desember mendatang 1.255.000. Dalam demo ÿang dikawal ketat aparat kepolisian tersebut, massa membawa spanduk bertuliskan "Tolak Upah Murah" dan "Pak Bibit Pilihanku, Asalkan UMK 2013 Rp 1.255.000".
Pendemo akhirnya ditemui anggota Komisi E DPRD Jateng Messy Widiastuti dan Amin Maksum. Dalam orasinya, Messy sepakat dengan aspirasi buruh soal UMK. Komisi E akan segera mengadakan pertemuan untuk membahas upah minimum tersebut. "Kami akan mempertahankan apa yang anda usulkan. Hidup Buruh!!!," serunya.
Kepala Bidang Hubungan Industrial, Dinas Tenaga Kerja Transmigrasi dan Kependudukan Jateng Siti Rohatin menyatakan, penerimaan usulan dari kabupaten/ kota ke Dewan Pengupahan sudah sesuai prosedur.
Reply via web post | Reply to sender | Reply to group | Start a New Topic | Messages in this topic (1) |
Untuk bertanya, berdiskusi atau komentar di milis silahkan ajukan ke email:
HRM-Club@yahoogroups.com
Utk Join milis ini dan menjadi member silahkan kirim Email ke :
HRM-Club-subscribe@yahoogroups.com
Utk menghindari inbox penuh kirim email ke:
HRM-Club-digest@yahoogroups.com
Sering keluar kota, ubah seting ke digest:
HRM-Club-digest@yahoogroups.com
UNTUK PROGRAM KONSULTASI & INHOUSE:
Untuk Konsultasi & Inhouse training silahkan hubungi HP 0817 994 0224
Program-program HRM:
1. Training:
Public House - Harga member
Inhouse - Harga member
2. Konsultasi - Harga Member
3. Recruitment service / search executive - Harga Member
LOW PRICE, HIGH QUALITY & EASY TO APPLICATION
HRM CLUB - HRM SCHOOL - HRM INDONESIA
HUBUNGI BPK SUNAWAN DI 0817 994 0224
Lihat Web
http://www.hrm-indonesia.com/
SLOGAN : HRM MEMANG BEDA
----
MILIS INI ADALAH MILIS SERIUS DLM SHARING, BUKAN SEKEDAR KONKOW, GUYONAN, KAMI BEDA DGN MILIS LAIN
KAMI AKAN HILANGKAN DISKUSI YANG ISINYA KONKOW, GUYONAN.
KARENA POSITIONING KAMI ADALAH MILIS SERIUS
----
Member Milis: 15.400 orang lebih dan hampir 10.200 orang aktif mengikuti milis, member tersebut terdiri HR Director, HR Manager, Asst. Manager & HR SPv, akademisi & HR Consultant, bahkan CEO Perusahaan sehingga diskusinya berbobot dan bergizi.
Bila anda punya kemampuan dalam bidang training & konsultasi HR, mempunyai jiwa pengabdian & tidak terlalu komersial, & ingin bergabung dengan Team HRM Club.
silahkan kirim CV anda ke: teamhrmclub@yahoo.com
subject: Bergabung dengan tim HRM Club
Sebutkan bidang keahlian anda
Pengelola
Bila email yahoo anda bouncing yakni tdk bisa menerima email lagi, silahkan kunjungi web:
http://groups.yahoo.com/unbounce
0 comments:
Post a Comment